Polres Muara Enim Beri Bantuan Suplai Air Bersih untuk Warga

MUARA ENIM - Polres Muara Enim melakukan giat pemberian bantuan suplai air bersih secara cuma-cuma kepada warga yang membutuhkan pasokan air bersih di Desa Saka Jaya (Tran Unit 7), Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Jum'at (09/8/2019).

Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono, SH,.SIK, didampingi Kabag Ops Kompol Irwan Andeta, SIK melalui Humas Polres Muara Enim IPDA Yarmi membenarkan kegiatan tersebut.

Yarmi mengatakan giat dipimpin langsung oleh Kasat Sabhara AKP Toni Arman, SH, didampingi oleh Kaur Bin Ops Sat. Binmas Iptu R.T.M. Situmorang, SH, Kanit Dalmas Sat. Sabhara Ipda Yeri Gunawan, SH, Kanit Turjawali Sat. Sabhara Ipda Candra Wibawa, SH, Surat selaku Kepala Desa Saka Jaya dan Bhabinkamtibmas Desa Saka Jaya Brigadir Efandi Juliansyah, SH.

"Suplai air bersih yang dilakukan oleh Sat. Sabhara kepada warga Desa Saka Jaya menggunakan kendaraan AWC Sat. Sabhara Polres Muara Enim, dengan kapasitas air bersih sebanyak 6000 liter," katanya.

Kepala Desa Saka Jaya Surat beserta warga Desa Saka Jaya sangat berterima kasih kepada Polres Muara Enim atas kegiatan suplai air bersih. Mengingat sejak kemarau panjang warga yang belum tersentuh oleh pelayanan PDAM sangat kesulitan dengan air bersih.

Selanjutnya giat pemberian air bersih kepada masyarakat Desa Saka Jaya sebagai wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan air bersih. Sekaligus bentuk sinergitas Sat. Sabhara dan Sat. Binmas dalam mendukung operasi Bina Karuna untuk mengatasi permasalahan Karhutlah.

Kepala Desa Saka Jaya, Surat menambahkan ucapan terima kasih khusus kepada Kapolres Muara Enim AKBP Afner Juwono, SH,, SIK,.MH, atas suplai air bersih kepada warga. Kepala Desa Saka Jaya mendukung sepenuhnya pesan Kamtibmas berkaitan dengan Karhutlah.

"Saya akan menghimbau seluruh warga untuk tidak melakukan pembakaran lahan dan hutan. Air bersih lebih baik diberikan kepada warga yang membutuhkan dari pada digunakan untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan," pungkasnya Surat.

Reporter : Danu
Editor : Randika

TAG