Hoax, Cak Imin Maju Pilkada Jatim 2024

JAKARTA - Rumor perihal Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin akan maju di Pilkada Jawa Timur 2024 untuk bertarung merebut kursi Gubernur Jawa Timur akhirnya terjawab.

Wakil Sekjen DPP PKB Syaiful Huda membantah keras rumor perihal Muhaimin Iskandar alias Cak Imin akan bertarung dengan Khofifah Indar Parawansa untuk merebut kursi Gubernur Jawa Timur.

Huda menegaskan, PKB tidak ada agenda untuk mengusung Cak Imin menjadi calon gubernur Jawa Timur. Bahkan Huda mengaku heran terkait adanya isu tersebut. Ia mempertanyakan asal muasal sumber isu tersebut muncul.

"Enggak betul itu. 1000 persen enggak betul. Kami tidak siapkan Gus Imin untuk di Pilgub. Itu tidak betul. Jadi saya pastikan saya tegaskan juga hari ini tidak ada agenda sama sekali soal itu," kata Huda di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (1/4/2024).

Di sisi lain, Huda saat ditanya Cak Imin disiapkan sebagai menteri atau posisi lain, Huda tak menjawab dengan tegas terkait posisi selanjutnya yang bakal diisi Cak Imin usai Pilpres 2024.

Huda mengaku, saat ini, PKB masih fokus menunggu putusan gugatan Mahkamah Konstitusi soal hasil pilpres 2024.

Ia menyebut kepastian hal tersebut menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU).

"Kita lihat nanti. Sekali lagi kita hormati putusan MK. Sampai MK memastikan keputusan," ujarnya. (far)