Puskesmas Karang Penang Luncurkan Gebyar Bumil Sehat, Penurunan Angka Kematian lbu dan Bayi
Plt. Bupati Bangkalan Lepas 623 CJH ke Tanah Suci
BANGKALAN, Advokasi.co - Plt. Bupati Bangkalan Drs. Mohni, MM bersama Forkopimda Bangkalan melepas secara simbolis keberangkatan Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Bangkalan. Pelepasan pemberangkatan ditandai dengan kumandang adzan pengibasan bendera oleh Plt. Bupati di Masjid Agung Bangkalan, Selasa (23/5/2023).
Dalam laporannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangkalan Drs. H. Akhmad Sururi, Mpd mengatakan pemberangkatan calon jemaah haji Bangkalan akan dibagi menjadi 3 Kloter.
"Baik kloter 1, 2 dan 3 akan diberangkatkan pada hari ini. Untuk kloter pertama yang berjumlah 445 jemaah haji, untuk kloter 2 berjumlah 144 Jemaah Haji dan kloter 3 sebanyak 34 jemaah haji. Calon jemaah haji akan diberangkatkan ke Asrama Haji, Surabaya untuk selanjutnya diberangkatkan ketanah suci melalui bandara Juanda Surabaya-Sidoarjo," jelasnya.
Sedangkan Plt. Bupati dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada segenap panitia keberangkatan haji Bangkalan terutama Kemenag dan KBIH yang telah membantu para jemaah Bangkalan serta mengupayakan jemaah haji Bangkalan bisa berangkat mengawali menjadi kloter pertama.
"Kami juga berharap para jemaah haji bisa menjaga kesehatan sehingga bisa menjalankan rangkaian ibadah haji dengan lancar. Selain itu kami juga menghimbau agar para jemaah haji bisa mengikuti aturan dan menjaga nama baik negara dan daerah selama menunaikan ibadah haji. Selamat menunaikan ibadah haji dan semoga menjadi haji yang mabrur, " pungkas Mohni.(wahyu)