230 Petugas Kebersihan Dapat Bingkisan Sembako Dan Sarung Dari Bupati Sampang

SAMPANG - Bupati H. Slamet Junaidi bersama Ketua TP PKK Hj. Mimin Slamet Junaidi di Pendapa Trunojoyo memberikan berupa Sembako dan Sarung Lebaran Idul Fitri untuk 230 petugas Kebersihan dan Pertamanan, Kamis (28/4/2022).

Pemberian sembako yang diberikan tersebut sebagai bentuk atas perhatian dan kepedulian kepada petugas kebersihan yang selama ini telah bekerja keras menjaga kebersihan di ruang lingkup Kabupaten Sampang.

"Agar pasukan kuning dan hijau lebih semangat serta sejahtera di Hari menjelang hari raya idul Fitri yang sebentar lagi dengan harapan mudah-mudahan pasukan tenaga kebersihan kuning lebih semangat lagi dalam bekerja mencari nafkah dan membantu pembangunan Sampang," kata Hj Mimin Slamet Junaedi Ketua TP PKK Sampang.

Usai acara pemberian sembako dan sarung, Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi menyampaikan bahwa bingkisan ini adalah salah satu bentuk perhatian Pemerintah Daerah kepada para petugas kebersihan taman dan petugas kebersihan jalan.

"Pada momentum bulan ramadhan ini pihaknya berharap agar jelang lebaran ini bisa dirayakan gembira oleh semua warga, termasuk para petugas kebersihan, Walau sekadar bingkisan kecil, semoga dapat bermanfaat untuk semuanya,” ujarnya.

Bupati Sampang mengaku, Pemberian bingkisan ini merupakan kerjasama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Bank Sampang.

"Mudah-mudahan untuk tahun berikutnya Pihaknya berharap dapat menjangkau lebih banyak lagi sehingga kebermanfaatannya dapat dirasakan lebih merata untuk masyarakat Kabupaten Sampang," jelasnya. (hari)